Peganglah Tanganku
Verse 1:
Tak kan terpikir
semua yang ada dalam hatiMu
Tak terselami semua rencanaMu
Verse 2:
Semua yang terindah
dan yang terbaik bagi diriku
Kau t’lah berikan kar’na cintaMu
Pre-Chorus:
Walau kadang tak ku mengerti keputusanMu
Ku mau tetap percaya pada kasih setiaMu
Chorus:
Peganglah tanganku oh Yesusku
Di setiap waktu
Agar aku dapat melihat s’gala
RancanganMu dalam hidupku
Leave a Reply